Wednesday, February 13, 2019

Singa sang Raja Hutan



Oleh: Nafilah Rania Alief Purnomo

   Pada suatu hari disebuah hutan, hiduplah seekor buaya. Buaya itu bernama Rodi. Rodi sangatlah di benci oleh seluruh hewan yang ada di hutan karena dia sangat rakus dan suka mengganggu kehidupan hewan lain yang ada di hutan. Rodi juga suka membunuh hewan-hewan yang ada di hutan. Padahal Rodi tidak ingin memangsanya tetapi ia hanya ingin membunuh hewan tersebut. Rodi sangat kejam. Selain itu, Rodi juga sangat kuat dan ganas. Tidak ada satu pun hewan yang berani padanya. Semua hewan takut padanya karena ia sangat kejam dan ganas dan takut dibunuh olehnya. Keberadaan Rodi di hutan membuat kehidupan di hutan menjadi tidak nyaman dan membuat kehidupan di hutan semakin buruk.

 Pada suatu malam hari, Rodi merusak sebuah pohon yang dijadikan tempat tinggal oleh seekor singa jantan yang bernama Liyon. Ketika mengetahui pohon yang ditinggali oleh Liyon rusak ia sangat marah. Liyon pun ingin melawan Rodi tetapi ia masih takut untuk melawannya. Kemudian Rodi melukai seekor gajah yang bernama Bio yang mana Bio adalah sahabat dari Liyon. Disitu lah kesabaran Liyon mulai habis. Dia mengaum sambil menatap tajam ke arah mata Rodi. Rodi pun berkata "Apa yang kau inginkan?" Apakah kau marah dan bermimpi untuk bisa mengalahkanku?", dan Liyon pun menjawab "Ya aku pasti akan mengalahkanmu dan aku pasti bisa mengalahkanmu". Kemudian Rodi membalas kata-kata Liyon "Baiklah coba kau buktikan kalau memang itu yg kau mau!", dan Liyon pun langsung menjawab "Oke, kalau begitu aku tunggu besok pagi kita akan bertarung di tengah hutan ini", "Oke ku tunggu besok pagi" jawab Rodi. Percakapan mereka pun didengar oleh burung-burung yang ada di sekitar mereka. Burung-burung tersebut pun langsung memberi kabar kepada seluruh penghuni hutantentang pertarungan tersebut.

 Keesokan harinya, tibalah saatnya pertarungan tersebut dimulai. Pertarungan tersebut disaksikan oleh ribuan penghuni hutan. Tetapi mereka semua tetap mendukung Liyon dan tak ada yang mau mendukung Rodi yang kejam dan ganas. Tanpa basa-basi Rodi langsung maju menyerang Liyon. Liyon dengan tenang melompat dan menghindari sergapan dari Rodi dan kini Liyon berada di belakang Rodi. Tetapi Rodi pun langsung mengayunkan ekornya dan menghantam mata Liyon. Liyin pun meraung, belum sempat menyelesaikan raungannya, Rodi langsung melibaskan lagi ekornya ke Liyon sehingga Liyon pun jatuh dengan keras. Liyon pun merintih kesakitan. Rodi pun tertawa "hahaha, hanya segitu saja kemampuanmu???". Liyon langsung bangkit dan segera mencengkram kepala Rodi lalu membantingnya ke tanah. Sontak semua hewan yang menyaksikannya kaget dan baru melihat ada yang bisa melawan Rodi yang ganas dan kejam itu. Rodi lalu menggigit tangan Liyon yang sedang mencengkramnya. Tangan Liyon kini koyak dan bersimbah darah yang keluar secara perlahan. Tanpa memperdulikan rasa sakit di tangannya Liyon membalas dengan menggigit leher Rodi. Rodi pun teriak dan melepaskan gigitannya di tangan Liyon, sehingga nampaklah tangan Liyon yang penuh dengan darah. Rodi pun langsung lemah dan tanpa ampun Liyon melompat dan menginjak-injak Rodi dengan cakarnya. Tubuh Rodi pun penuh dengan darah. Namun, si Rodi masih sempat mengibaskan ekornya ke arah Liyon, tetapi karena dia sudah tidak tahan, libasan Rodi tersebut bisa ditangkis dan ekor Rodi bisa dicengkram oleh Liyon. Liyon pun langsung menyeret Rodi ke tempat Rodi biasa membunuh hewan-hewan dihutan, yang dinamakan sungai darah, lalu Liyon langsung melempar Rodi dan akhirnya Rodi pun langsung mati di sungai itu.

   Dan kini  Liyon lah yang menjadi raja di hutan tersebut. Dia adalah hewan yang paling dihormati di hutan tersebut. Semua hewan sangat menyukainya karena dia bersifat baik dan sangat bijaksana. Kini kehidupan di hutan tersebut sudah berubah menjadi aman, nyaman, tentram, dan damai.


Nama         : Nafilah Rania Alief Purnomo
Kelas          : 6.S2.2
No. absen  : 20





1 comment:

  1. Bosan tidak tahu mau mengerjakan apa pada saat santai, ayo segera uji keberuntungan kalian
    hanya di D*E*W*A*P*K / pin bb D87604A1
    dengan hanya minimal deposit 10.000 kalian bisa memenangkan uang jutaan rupiah
    dapatkan juga bonus rollingan 0.3% dan refferal 10% :)

    ReplyDelete

Prestasi Tim Paduan Suara SMPN 3 Malang

Prestasi Spenti Teenage Choir Paduan Suara SMP Negeri 3 Malang bernama "Spenti Teenage Choir" berhasil menyabet juara pertama...